Yusten Kaesmetan Musisi Jalanan Wakili NTT Siap Rebut Piala Kapolri di Jogja

 



Kupang, vista-nusantara.com,- Seorang anak muda berbakat, Musisi Jalanan  asal Sikumana yakni  Yusten Kaesmetan yang juga  berprofesi penyanyi Cafe menjadi perwakilan  Provinsi NTT ke Jogjakarta 



Perlu diketahui keberangkatan Musisi jalanan ini karna, dirinya berhasil masuk 10 besar dalam  Lomba Cipta lagu musisi jalanan memperebutkan piala Kepala Kepolisian Republik Indonesia ( Kapolri)




Pria yang akrab disapa Yusten dipastikan akan bertolak menuju Jogjakarta tanggal 25 Mei 2022 mendatang untuk melakoni babak Final mewakili Polda NTT.



Penyanyi Cafe ini akan bersaing dengan 9 Provinsi lainnya seperti, Sulawesi, Jakarta dan Surabaya.



Saat dihubungi media ini Minggu, (22/05/2022) Yusten Kaesmetan pemuda Kelahiran Sikumana Kecamatan Maulafa Kota Kupang ini mengatakan  apa yang dicapainya  bukan karna kekuatan pribadi namun karna campur tangan Sang Pencipta dan juga dukungan dari kerabat dan para rekan 



"Ini bukan karena saya semata," ungkap Yusak.



Yusak menuturkan apapun hasil yang  diraih nantinya, itu adalah usaha maksimal yang sudah di lakukan.



"Saya akan berusaha semaksimal mungkin," tutup Yusak.










 

Postingan populer dari blog ini

Diminta Mundur Dari Pilkada TTS, Marten Tualaka : "Saya Bukan Politisi Pinggiran"

Dinilai Memiliki Rekam Jejak Paling Baik,Milenial Kota Kupang Dukung Ansy Lema Jadi Calon Gubernur NTT

"Akibat Kadis di Tahan PBG Terhambat"