Luar Biasa,Bukan Hanya Catat Laba 40 Miliard,Bank NTT Juga Perusahaan Pembayar Pajak Terbesar di NTT

Atambua,-Hingga tanggal 29 Januari 2023, laba yang berhasil dicapai Bank NTT sebesar Rp.40 miliar. Bukan hanya itu saja namun berdasarkan catatan kantor Pajak, Bank NTT merupakan perusahaan pembayar pajak terbesar di NTT. Hal tersebut disampaikan Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, saat peresmian Be Ju BISA agen Laku Pandai Bank NTT yakni kios ELKANA di Atambua Senin,(30/01/2023) pagi. “Di tahun 2023, kita terus mengalami pertumbuhan positif dan laba yang kita capai pada kemarin (29 Januari), sudah mencapai hampir Rp40 M. Mudah-mudahan laba akhir bulan mencapai 40-an sehingga akumulasi sampai Desember 2023, pertumbuhan laba kita akan di atas pertumbuhan laba tahun 2022,” bebernya di hadapan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi NTT, Stefanus Donny Heatubun, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi NTT, Japarmen Manalu, Bupati Belu, dr Taolin Agustinus, serta sejumlah undangan. Tidak hanya itu, imbuh Alex Riwu Kaho, pertumbuhan kinerj...